back

Pandemi Covid-19 yang menyerang hampir seluruh negara di dunia telah memberikan dampak negatif bagi banyak pelaku bisnis. Bank Dunia pada Juni 2020 pun telah memprediksi akan terjadi penurunan pertumbuhan ekonomi hingga 5,2 persen akibat pandemi pada tahun ini.

Demi memitigasi hal tersebut, banyak negara telah melakukan percepatan transformasi digital. Hal ini dilakukan untuk membantu pengusaha beradaptasi dengan perubahan pola kebiasaan konsumen agar bisnis dapat tetap berjalan.

Salah satu tindakan transformasi digital tersebut adalah beralihnya sistem IT ke penggunaan cloud computing dengan tujuan untuk menekan cost serta memenuhi kebutuhan bisnis secara work from home.

Transformasi digital ini merupakan salah satu antisipasi yang dilakukan oleh sektor usaha yang terdampak oleh pandemi Covid-19 baik bisnis skala kecil, menengah, dan besar. Beberapa dampaknya mulai dari penutupan kantor, outlet, pabrik hingga pemutusan hubungan kerja.

Dengan pemberlakuan work from home (WFH) di banyak perusahaan, manajemen membutuhkan sistem yang dapat membantu seluruh tim berkoordinasi guna memastikan operasional bisa berjalan dengan baik.

Untuk menghadapi situasi ini, Elitery menghadirkan Eliwork@Anywhere sebuah solusi remote working yang akan dan handal bagi perusahaan Anda.

Eliwork@Anywhere adalah solusi berbasis cloud yang memungkinkan Anda dan karyawan mengakses aplikasi di device kantor dari mana saja menggunakan perangkat apa pun dengan aman dan hemat biaya.

Baca juga tentang : Tips memilih Layanan Cloud Computing Untuk Bisnis Anda

Dengan aplikasi dari Elitery ini, karyawan dapat melakukan work from home dimanapun, kapanpun, dari perangkat apapun dengan web browser secara efisien. Didukung dengan infrastruktu data center dan TIK yang berstandar internasional, potensi downtime atau sistem bermasalah selama dapat di minimalisir.

Departemen IT Anda sekarang dapat berkonsentrasi pada aktifitas inti yang lebih penting dan strategis dengan memusatkan alat untuk manajemen aplikasi desktop dan lebih mudah untuk fokus jika kedepannya memiliki rencana untuk meluncurkan aplikasi baru yang dibutuhkan perusahaan Anda.

Segera kunjungi website kami di www.elitery.com untuk informasi secure remote working kami dan bergabunglah bersama Elitery untuk menunjang kegiatan WFH bisnis Anda!

Elitery

Safeguarding, Accelerating