Bagi orang awam yang kurang paham tentang istilah IT, mungkin jarang mendengar istilah public cloud, private cloud, dan hybrid cloud. Namun, tiga layanan cloud computing ini sangat bermanfaat untuk bisnis dan kehidupan sehari – hari kita. Teknologi cloud atau yang lebih dikenal dengan teknologi awan ini sudah meningkat sangat pesat terbukti semakin banyak perusahaan atau organisasi mulai melirik menggunakan infrastruktur cloud untuk meningkatkan produktivitas bisnis.
Teknologi cloud berkembang hari demi hari, mulai dari cloud storage, cloud service hingga cloud computing. Tahu gak sih apa saja layanan yang ada pada cloud computing dan apa keuntungan di setiap layanannya? Yuk langsung aja cari tahu dibawah ini. Sebelum membahas lebih dalam, Anda perlu mengetahui pengertian dari cloud computing?
Apa Pengertian Cloud Computing ?
Cloud computing adalah sebuah model network access yang fleksibel yang mampu mengakses resources ke dalam sebuah pool yang telah disediakan kapanpun, dimanapun dan yang paling penting service nya mempunyai nilai tambah. Resources tersebut bisa dalam bentuk network, services, aplikasi, ataupun sebuah storage.
Komputasi awan atau cloud computing mencakup berbagai klasifikasi, jenis, dan model arsitektur. Model komputasi jaringan transformatif dapat dikategorikan menjadi tiga jenis utama, seperti Public cloud, Private cloud, dan Hybrid cloud.
Pengertian Private Cloud
Private Cloud adalah jenis layanan cloud computing di mana infrastruktur cloud dikelola secara eksklusif untuk satu organisasi. Dengan menggunakan private cloud, organisasi dapat mengakses berbagai layanan cloud, seperti penyimpanan data, jaringan, dan komputasi, yang disesuaikan dengan kebutuhan organisasi tersebut.
Keuntungan dari private cloud adalah bahwa organisasi memiliki lebih banyak kontrol atas infrastruktur cloud dan dapat menjamin keamanan dan privasi data. Namun, private cloud biasanya lebih mahal dibandingkan public cloud karena organisasi harus mengelola dan mempertahankan infrastruktur cloud sendiri.
Sumber daya private cloud diisolasi dan dikirim melalui jaringan pribadi yang aman dan tidak dibagikan dengan pelanggan lain. Uniknya private cloud adalah dapat memenuhi kebutuhan bisnis dan keamanan sesuai permintaan dari perusahaan/organisasi dengan mudah. contoh layanan Private Cloud adalah SaaS, PaaS dan IaaS.
Keuntungan Menggunakan Private Cloud
1. High-Security dan Privacy
Layanan private cloud bersifat private dan tidak tersedia untuk umum dan sumber daya dibagi dari kumpulan sumber daya yang berbeda.
2. Maintenance lebih mudah
Dalam segi harga lebih mahal dibandingkan public cloud, namun private cloud lebih efisien dalam hal maintenance layanan, sangat mudah melacak dan memperbaiki jika terjadi trouble karna sistem layanan private. Private Cloud lebih mudah meningkatkan kapasitas resource hardware seperti SSD, Memory.
3. Full control atau kendali penuh
Private cloud memiliki full control terhadap sumber daya dan perangkat kerasnya dibanding dengan public cloud karena hanya diakses di dalam organisasi
Baca juga selengkapnya : Penjelasan lengkap tentang private cloud
Apa yang dimaksud dengan Public Cloud?
Public Cloud adalah jenis layanan cloud computing di mana penyedia layanan cloud menyediakan akses ke infrastruktur cloud kepada publik secara umum. Dengan menggunakan public cloud, pengguna dapat mengakses berbagai layanan cloud, seperti penyimpanan data, jaringan, dan komputasi, yang dapat diakses dari internet. Keuntungan dari public cloud adalah bahwa pengguna dapat mengakses layanan cloud dengan mudah dan cepat, dan hanya perlu membayar untuk layanan yang sebenarnya mereka gunakan.
Bagi beberapa industri seperti pemerintah, bank, hingga pusat penelitian yang memiliki sensitivitas terhadap kerahasiaan data maka akan berpikir untuk menggunakan public cloud yang tidak dapat memenuhi kebutuhan industri maupun aturan eksternal tentang jaminan data.
Baca Juga : Checklist Lengkap Untuk Migrasi Ke Cloud
Karena Public cloud ini bisa dipakai oleh siapa saja bahkan sering diperuntukan juga untuk masyarakat umum yang memiliki bisnis dan membutuhkan cloud penyimpanan yang besar tanpa memikirkan sensitivitas data. Maka dari itu, Anda juga harus paham akan risiko sebelum menggunakan public cloud ini. Namun, jika perusahaan Anda tidak bergerak di bidang layanan atau privasi data bukan masalah bagi Anda, maka public cloud ini sudah cukup untuk dijadikan sebagai solusi.
Arsitektur cloud dikategorikan lebih lanjut bersumber pada bentuk layanan. Bentuk layanannya mencakup:
1. Software as a service( SaaS), di mana platform pihak ketiga menyelenggarakan aplikasi serta membuatnya tersedia untuk klien melalui internet.
2. Platform as a service( PaaS), di mana platform pihak ketiga membagikan fitur keras serta fitur lunak– umumnya yang diperlukan buat pengembangan aplikasi– pada konsumennya selaku layanan.
3. Infrastructure as a service( IaaS), di mana platform pihak ketiga menawarkan sumber daya komputasi virtual, semacam VM serta penyimpanan, lewat internet ataupun lewat koneksi khusus.
Keunggulan utama dari Public Cloud adalah kemampuan untuk menangani kebutuhan khusus pelanggan. Hal ini memungkinkan pelanggan mendapatkan lebih banyak kustomisasi hardware, perlindungan data, hingga integrasi dengan layanan eksternal.
Keuntungan Menggunakan Public Cloud
1. Biaya lebih murah
Pengguna tidak perlu memberi hardware atau software untuk menangani setiap kebutuhan pelanggan, biaya yang dibayar sesuai dengan pemakaian Anda. Dan pengguna tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk membeli hardisk dengan penyimpanan terbatas dengan public cloud semua ada dan biaya lebih murah.
2. High Scalability
Cloud resources tersedia berdasarkan permintaan dari kumpulan resource, dapat di upgrade atau downgrade sesuai kebutuhan dari pengguna.
3. Reliability
Public Cloud menggunakan sejumlah besar sumber daya dari lokasi yang berbeda. Karena jika salah satu sumber gagal, Public Cloud bisa menggunakan ber sumber daya yang lain.
4. Flexibility
Public Cloud dapat diintegrasikan dengan public cloud lainnya.
Seperti yang Anda ketahui, Elitery juga menyediakan berbagai layanan public cloud yang bisa Anda pertimbangan sesuai kebutuhan bisnis Anda. Beberapa mitra cloud providers Elitery adalah yang sudah berkembang pesat di industri cloud computing seperti : ELICLOUD (Layanan private cloud Elitery), AWS Public cloud, Azure Public Cloud, IBM Cloud, Google Cloud Platform, Docker dan masih banyak lagi.
Jika Anda kesulitan dalam melakukan managed cloud, Elitery dengan senang hati membantu Anda me-managed infrastruktur cloud Anda. Jenis cloud apapun yang Anda pakai untuk bisnis Anda, Elitery dengan pengalaman managed cloud nya mampu membantu infrastruktur cloud bisnis Anda.
Baca selengkapnya: Google Workspace Memudahkan Kolaborasi Kerja Jadi Lebih Efektif
Apa itu Teknologi Hybrid Cloud?
Hybrid cloud adalah layanan komputasi awan yang mengintegrasikan baik private cloud dan public cloud untuk menghadirkan fungsi yang beragam pada organisasi atau perusahaan yang sama. Jika private cloud menawarkan layanan operasi sensitif dan public cloud menawarkan kemudahan cloud yang dapat diakses publik dengan biaya murah maka hybrid cloud adalah gabungan kedua cloud tersebut.
Di kutip dari bisnis.com bahwa sektor yang saat ini banyak menggunakan teknologi hybrid cloud adalah platform dagang elektronik (e-commerce), keuangan, pengembang gim, transportasi, bahkan sektor kesehatan karena kemudahan dan harga terjangkau yang ditawarkan oleh hybrid cloud.
Keuntungan Menggunakan Hybrid Cloud
1. Efektivitas biaya
Seperti yang diketahui, hybrid cloud platform memberikan biaya lebih murah dari platform cloud yang lain. Anda dapat dengan mudah menggunakan public cloud dan dapat sewaktu – waktu menggunakan private cloud dengan biaya lebih hemat.
2. Keamanan
Tak perlu khawatir karena semua data sensitif perusahaan tetap terjaga di private cloud.
3. Penyimpanan
Hybrid cloud memungkinkan perusahaan memiliki penyimpanan yang lebih efisien dan besar karena adanya integrasi private cloud dan public cloud.
4. Keandalan
Saat melakukan pendistribusian data baik dari private cloud ke public cloud atau sebaliknya, hybrid cloud tetap bisa menghasilkan performa yang optimal.
Dari segi keuntungan sangat banyak sekali, mulai dari data yang aman, efisiensi biaya dan bisa leluasa memilih bisnis mana yang berjalan di Public Cloud ataupun Private Cloud dengan tetap menjamin integrasi dari kedua layanan tersebut.
Pilihan antara solusi dan penggunaan dari public, private, dan hybrid cloud bergantung pada berbagai faktor, kasus penggunaan, dan batasan dari tiap cloud tersebut. Ini juga menyangkut apa saja yang Anda perlukan dalam kebutuhan penyimpanan data- data Anda dan tingkat keamanan data bisnis Anda.
Mulai Migrasikan Infratruktur TI Anda ke Cloud Computing
Jika bisnis Anda belum beralih menggunakan cloud computing karena kurangnya Tim IT untuk mengelolanya atau kurangnya SDM yang mengerti semua fasilitas, layanan dan tools dalam cloud. Jangan khawatir, kami telah membuat panduan lengkap yang berisi 5 tahapan migrasi Cloud mulai dari penilaian kesiapan, perencanaan, desain, pelaksanaan dan pengoptimalan. Semua panduan tersebut untuk membantu Anda menentukan langkah yang tepat selama migrasi ke Cloud.
Baca artikel Elitery tentang : Dukung Transformasi Digital, Elitery Hadirkan Banyak Produk, Layanan dan Solusi IT Untuk Kemajuan Bisnis Anda
#mulaibersamaElitery
Your Elite Digital Transformation Partner